Ngibar bersama Sahabat Sensus SMA Negeri 1 Sragen - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Sragen

Sebagai upaya meningkatkan kualitas data dan pelayanan kami kepada Anda mohon mengisi Survei Kebutuhan Data (SKD) melalui link : http://s.bps.go.id/SKD_2024_sragen

Layanan Online Data BPS silakan melalui e-mail : bps3314@bps.go.id dan Whatsapp (chat only) : 085179983314

Pengaduan Layanan disini

Ngibar bersama Sahabat Sensus SMA Negeri 1 Sragen

Ngibar bersama Sahabat Sensus SMA Negeri 1 Sragen

5 Maret 2020 | Kegiatan Statistik Lainnya


Sragen - “Indonesia sekarang memasuki masa keemasan, data kependudukan sangat penting agar kebijakan pemerintah tidak keliru,” tegas Warsidi, Kepala Seksi IPDS BPS Kabupaten Sragen, 
saat membuka acara Ngibar (Ngisi Bareng) Sensus Penduduk 2020 di SMA Negeri 1 Sragen, Kamis (5/3). Warsidi menjelaskan tujuan Sensus Penduduk 2020 (SP2020) dan metode pengumpulan datanya yang mengikuti perkembangan teknologi masa kini. “Kini BPS memberikan pilihan bagi penduduk, mau yang online atau wawancara,” ujar Warsidi. Ia mengimbau bagi masyarakat yg memiliki mobilitas tinggi untuk memilih Sensus Penduduk Online pada SP2020 ini. 

“Ngibar Sensus Penduduk 2020 ini dilaksanakan sebagai bentuk peran serta sekolah dalam mendukung program pemerintah,saya berharap anak-anak ini pioneer di lingkungan rumah mereka untuk menggerakkan Sensus Penduduk Online” jelas Beti Marga Sulistiyawati, Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Sragen saat memberi sambutan. Beti berharap sekolah lain juga melakukan hal yang sama.

Hadir pula pada acara yang dihadiri oleh sekitar 1000 orang siswa/i ini, Kepala Subbagian Tata Usaha, Saiman dan Ketua Markas Koordinasi Sensus Penduduk BPS Kabupaten Sragen Joko Supriyanto. Sebelum sesi akhir acara,  dilanjutkan dengan pemberian door prize kepada siswa/i yang telah mengisi Sensus Penduduk Online.
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Sragen (Statistics of Sragen Regency)Jl. Letjen Suprapto 48 Sragen Jawa Tengah.Telp. (0271) 891151. Email (0271) 894266. Email : bps3314@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik